Sultra – Kita patut apresiasi dan bangga Event Festival Tangkeno terpilih masuk dalam 110 Kharisma Event Nusantara (KEN) 2022 dari 34 provinsi di seluruh Indonesia.
Program KEN yang diluncurkan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia merupakan wadah kumpulan event-event berkualitas dari seluruh Indonesia yang bertujuan mempromosikan destinasi wisata diberbagai daerah melalui pagelaran festival yang menarik wisatawan untuk berkunjung.
“Selain Festival Tangkeno, ada 2 (dua) event lain yang masuk dalam agenda KEN Tahun 2022 di Provinsi Sulawesi Tenggara, yakni Festival Kaghati Kolope dan Wakatobi Wonderful Festival and Expo,” kata Hj. Andi Nirwana, Sebbu, Anggota DPD RI dapil Sulawesi-Tenggara. Senin, 10/10/22. Dalam akun resmi medsos nya.
Lebih lanjut ditegaskan, Mari sukseskan Festival Tangkeno Ke-10 yang dilaksanakan tanggal 10-13 Oktober 2022 di Anjungan Plaza Desa Wisata Tangkeno, Kecamatan Kabaena Tengah, Kabupaten Bombana, Provinsi Sulawesi Tenggara. (Red-03)













































