Jakarta – Hari ini, Selasa 27 Februari 2024, KH. As’ad Said Ali kedatangan tamu dari Korea Selatan. Mereka adalah ahli teknologi METAVERSE.
Tujuannya mereka minta bantuan ke KH. As’ad agar ikut berpartisipasi mengenalkan teknologi Metaverse dengan menghubungi perguruan atau universitas yang tertarik
Mereka ingin memperkenalkan dan mengembangkan teknologi tersebut kepada para mahasiswanya.
“Tentu saja saya siap membantu dan langsung kontak seorang Dosen S.3 dari universitas negeri di Jakarta dan kebetulan berminat,” kata KH. As’ad saat wawancara dengan awak media di Tebet, Jakarta selatan, Selasa,27/2/24
Menurut penjelasan singkat mereka yang dimaksud dengan METAVERSE adalah penggabungan antara dunia nyata dengan dunia virtual, dan metaverse adalah dunia yang futuristik.
METAVERSE menghasilkan sebuah ruang virtual dimana user atau pengguna dapat berininteraksi dan melakukan kegiatan sehari – hari seperti didunia nyata.. Dengan kata lain Metaverse adalah bagian dari internet dari realitas maya bersama yang mirip dengan dunia nyata.
Adanya metaverse, memungkinkan manusia untuk melakukan hal-hal seperti pergi ke konser virtual, melakukan perjalanan online, membuat atau melihat karya seni dan mencoba pakaian digital untuk dibeli.
Selain itu main game juga bisa dilakukan di metaverse. Seperti cucu KH. As’ad main game pertandingan perang-perangan dimana cucunya terlibat didalamnya secara virtual.
“Kalau beberapa bulan kita dan anak/cucu kita mengikuti kursus yang diselenggarakan disuatu tempat atau universitas maka setelah selesai akan mrmiliki kemampuan memprogram sendiri metaverse,”jelas mantan Waka-BIN tersebut kepada awak media.
Teman-teman yang datang dari Korea itu memintanya untuk membantu mencari patner kerja di Jakarta, Bogor, Bandung dan kota-kota lain yang potensi marketnya besar.. (Red 01)














































